Selarasindo.com– Dalam rangka memperkenalkan alam dan budaya, Warisno SPd, guru bahasa Inggris SMP Negeri 2 Kroya kabupaten Cilacap Jawa Tengah Rabu 3 April 2019 mengadakan refreshing di wahana wisata Agro Karang Penginyongan (AKP) di desa Karangtengah, Cilongok Banyumas.
Kegiatan yang dikemas dalam konsep Actual English Club ini bertujuan agar para siswa lebih mengenal istilah-istilah permainan di outbond seperti flayingfox dan lainnya. Mereka terdiri dari siswa kelas 7 dan 8 dengan total peserta dari eskul Bahasa Inggris ini ada 33 orang.
Dipilihnya AKP sebagai tempat refreshing menurut Warisno SPd, karena alamnya indah, fresh dan sarana permainan lebih menantang dibanding tempat lain.
“Disini tersedia juga resarea sebagai tempat istirahat untuk makan, minum dan berbincang” ujar Warisno.
Ia bertutur bahwa mendapat informasi tentang AKP dari youtube. Sebelumnya ia mencari tempat yang cocok untul kegiatan edukasi khususnya bagi mapel bahasa Inggris di internet. Kemudian ia menemukan tentang Agro Karang Penginyongan dan kemudian melakukan cek lokasi. Ternyata benar seperti apa yang dicari selama ini. Untuk menuju AKP bukan hal yang biasa. Selain menanjak juga, berliku. Namun itu baginya merupakan sebuah daya tarik tersendiri.
” Meski menanjak dan berliku, tapi menyenangkan karena menantang,” ujar pria yang tinggal di Kemranjen kabupaten Banyumas ini.
Dari kunjunganya ke AKP ini ia berharap siswa yang semula masih asing istilah-istilah yang ada dalam bahasa Inggris tentang alam dan budaya jadi mengenal dan mencintainya. (Saring Hartoyo)