Selarasindo.com–Mahasiswa UIN Saefuddin Zuhri Purwokerto, Sabtu 2 Oktober 2021 adakan Masa Keakraban (Makrab) di wahana wisata edukasi Agro Karang Penginyongan (AKP) desa Karang tengah Cilongok Banyumas Jawa Tengah.
Acara yang diikuti 70 orang terdiri dari 50 Mahasiswa baru Jurusan Ekonomi dan Bisnis dan 20 orang panitia termasuk undangan yakni Dekan, Senat dan Dema Mahasiswa Jurusan.
Dikatakan oleh Hana Hanifah Mahasiswa semester 5 Jurusan Ekonomi dan Bisnis yang dipacak sebagai ketua panitia bahwa acara Makrab New Generation ini diawali Pembukaan, Pembacaan Ayat Suci Al Quran dan sambutan-sambutan.
“Selanjutnya acara motivasi penyemangat bagi mahasiswa baru bagaimana cara berorganisasi. Siang harinya ada acara games dan berbagai lombalomba tradisional yaitu : Gobak Slodor, Estafet Tepung dan Tarik Tambang. ” ujar Hana Hanifah dalam bincangannya dengan selarasindo.com di sela acara. Ketika ditanyakan mengapa acara Makrab diadakan di Agro Karang Penginyongan?
“Karena tempatnya luas, nyaman, strategis dan jauh dari pemukiman penduduk sehingga masyarakat lingkungan tidak terganggu oleh aktifitas Mahasiswa.” ujarnya lagi.
Ingin Jadi Wanita Pebisnis Sukses.
Hana Hanifah adalah anak bontot dari dua bersaudara pasangan keluarga Supriyono dan Yatinah yang tinggal di Margonda Depok Jawa Barat.
Ketika ditanyakan mengapa memilih kuliah di Universitas Islam Negeri Saefudin Zuhri Purwokerto, gadis yang kini duduk di bangku semester 5 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam karena kelak ingin jadi perempuan pebisnis yang sukses dan ingin jadi ibu rumahtangga yang baik dan sukses agar bisa membahagiakan anak-anak dan keluarga. (Saring Hartoyo) .