Selasa, November 26
Shadow

PUSKESMAS PEKUNCEN 1&2 ADAKAN KEMAH DAN PELANTIKAN ANGGOTA DEWAN SAKA BAKTI HUSADA.

Pembekalan materi PHBS (Pola Hidup Bersih Sehat)  oleh Sasmita Dwi Ramadhani SKM di halaman Putri Kuwung wahana wisata edukasi Agro Karang Penginyongan, Rabu 6/7/22.(sh) 

Selarasindo.com–Puskesmas Pekuncen kabupaten Banyumas  Rabu 6 Juli 2022 menggelar acara Kemah dan Pelantikan Anggota Dewan Saka Bakti Husada di wahana wisata edukasi Agro Karang Penginyongan, desa Karang tengah Cilongok Banyumas.

Dalam bincangannya dengan selarasindo.com gadis bernama lengkap Sasmita Dwi Ramadhani SKM atau biasa disapa Mba Mita selalu Ketua paniyoa kepada selaraaindo.com menuturkan bahwa Puskesmas Pekuncen 1 dan Puskesmas Pekuncen 2 kabupaten Banyumas Jawa Tengah bahwa acara Pelantikan Kader Bakti Husada diikuti para pelajaran SLTA yang ada di Kecamatan Pekuncen. Antara lain : MA Ridho, SMK PPHQ,  SMK Muhammadiyah dan SMK Ma’arif NU sebanyak 30 orang.

Sasmita Dwi Ramadhani SKM (sh)

Adapun rundown acaranya Pertama : Pembukaan oleh Adi Hartono Kepala Puskesmas Pekuncen 2 yang juga Ketua Mabisaka atau Majlis Pembimbing Saka Bhakti Husada. Setelah itu, pembekalan materi  kepada Pramuka Kesehatan yang terdiri dari 6 bidang yakni : 1. Krida Pengendalian Penyakit (Tias, Nena)
2. Krida Kesehatan Lingkungan (Yusiani)
3. Krida PHBS (Sasmita)
4. Krida Gizi (Ati, Vivi)
5. Krida Obat (Lulu)
6. Krida Keluarga sehat (Niza)

Dengan pembekalan ini diharapkan para siswa atau Satuan Pendidikan, bisa ikut serta mensosialisasikan atau mempromosikan tentang kesehatan, yakni ajakan kepada masyarakat yakni tentang pola hidup sehat.

Peserta Kemah foto bersama di halaman Pendapa Putri Kuwung AKP, Rabu 6/7/22.(sh)

“Dengan pengetahuan yang didapat pada hari ini, mereka diharapkan bisa mengajak  keluarga, teman dan masyarakat sekitar untuk sharing dalam masalah pola hidup sehat. Sukur sukur mereka kemudian  tertarik untuk terjun ke dunia kesehatan ”  ujar Mita demikian panggilan akrabnya yang juga sebagai pemateri  tentang PHBS ini.

Sasmita Dwi Ramadhani adalah gadis asal Sokaraja lulusan Fakultas Kesehatan jurusan Kesehatan Masyarakat Unsoed Purwokerto tahun 2019. Setelah itu ia mengabdi di BPJS Kesehatan. Pada bulan Mei 2022 lalu ia lulus seleksi CPNS. Saat ini ia mengabdi di Puskesmas Pekuncen 2 Banyumas. (Saring Hartoyo)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.