Selarasindo.-Dalam Peringatan Hari Lahir ke-73 Pengurus Pusat Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) yang berlangsung di Gedung Vokasi Kementerian Tenaga Kerja, Jumat (19/05/2023).
Dalam usianya yang ke-73, Fatayat NU bisa menjawab tantangan zaman. Menguatkan Bersama untuk perempuan Indonesia dan peradaban Dunia.
Hj.Margaret Aliyatul Maimunah Ketum Umum PP Fatayat NU, Hj.Ela Siti Nuryamah Sekretaris Umum PP Fatayat NU, hadir dalam Harlah ini. Serangkaian acara antara lain Istiqhosah & Do’a Bersama serta Anugerah Fatayat NU dan Hiburan Gambus.
Fatayat NU selaku sayap dari organisasi massa Islam terbesar di Indonesia itu terus melakukan kerja-kerja nyata dan terus berdaya untuk bangsa.
“Selamat Harlah Fatayat NU. Terus berjuang dan mengabdi,” kata Aida Fitria
Hadir dalam giat tersebut, Ibu Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah.
“Ia pun berharap di usianya saat ini, khususnya Fatayat NU semakin mantap dalam melangkah, bisa menjawab tantangan masa kini.”ujarnya.
Fatayat NU selaku sayap dari organisasi massa Islam terbesar di Indonesia itu terus melakukan kerja-kerja nyata dan terus berdaya untuk bangsa.(Msdjo/SH).