Senin, November 25
Shadow

GUS SYAIFUDDIN PERINTAHKAN BANOM PCNU JAKARTA PUSAT BANTU KORBAN KEBAKARAN DI PETOJO SELATAN.

 

Gus Syaifuddin. (ist).

Selarasindo.com–Kebakaran di Petojo Selatan, Gambir, Jakarta Pusat telah berhasil dipadamkan pada Rabu, 23 Agustus 2023, malam.

Kasudin Gulkarmat Jakarta Pusat Asril Rizal mengatakan, kebakaran di Jalan Gang Kober Petojo Selatan terjadi sekira pukul 20.20 WIB.

Asril mengatakan, kebakaran di Petojo Selatan berhasil dipadamkan pada pukul 22.18 WIB.

“Waktu mulai operasi pemadaman pukul 20.27 WIB. Waktu Dilokalisir 22.18 WIB,” kata Asril saat dikonfirmasi awak media
Untuk memadamkan api, Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat mengerahkan 27 mobil pemadam kebakaran (damkar) dengan kekuatan 82 personel.
“Situasi dan status kebakaran sudah pendinginan,” ungkapnya.

Kebakaran di Petojo Selatan,  Rabu 23/8/23.(ist).

Menanggapi hal itu, Gus Syaifuddin selaku Ketua PCNU Jakarta Pusat mengambil langkah dengan mengusulkan bantuan untuk korban.
Itu disampaikan langsung kepada jajaran pengurus PCNU.

“Untuk setiap bencana itu, PCNU Jakarta Pusat harus hadir di tengah-tengah masyarakat,” ucapnya. Sementara, penyebab kebakaran rumah di Petojo Selatan hingga kini masih dalam penyelidikan.

Asril juga belum bisa menyebutkan jumlah rumah yang terbakar di permukiman dekat kantor Wali Kota Jakarta Pusat tersebut.
Adapun saat kebakaran di Petojo Selatan tersebut sempat terdengar suara ledakan. Suara ledakan diduga berasal dari tabung gas elpiji yang terbakar. (Msdjo/sh).

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.